Senin, 02 April 2012

Kesetiaan Burung Merpati




  1. Merpati adalah burung yang tidak pernah mendua hati. Coba perhatikan, apakah ada burung merpati yang suka ganti-ganti pasangan? Jawabannya adalah ‘tidak’ ! Pasangannya cukup 1 untuk seumur hidupnya.
  2. Merpati adalah burung yang tahu kemana dia harus pulang. Bertapapun burung merpati terbang jauh, dia tidak pernah tersesat untuk pulang. Pernahkah ada burung merpati yang pulang ke rumah lain? Jawabannya adalah tidak !
  3. Merpati adalah burung yang romantis. Coba perhatikan ketika sang jantan bertalu-talu memberikan pujian, sementara sang betina tertunduk malu. Pernahkah kita melihat mereka saling mencaci? Jawabannya adalah tidak !
  4. Burung merpati tahu bagaimana pentingnya bekerja sama. Coba perhatikan ketika mereka bekerja sama membuat sarang? Sang jantan dan betina saling silih berganti membawa ranting untuk sarang anak-anak mereka. Apabila sang betina mengerami, sang jantan berjaga di luar kandang dan apabila sang betina kelelahan, sang jantan ganti mengerami. Pernahkah kita melihat mereka saling melempar pekerjaan? Jawabannya tidak !
  5. Merpati adalah burung yang tidak mempunyai empedu, ia tidak menyimpan kepahitan sehingga tidak pernah menyimpan dendam.
Sudahkah kita setia pada pasangan kita?
Sudahkah kita menghargai dirinya?
Sudahkah kita memaafkan untuk setiap kesalahan kesalahannya?
Jika seekor burung merpati bisa melakukannya. Mengapa manusia tidak bisa?
Hidup itu indah jika kita mau saling mengerti.. berbagi.. dan menghargai..
Jesus love you all ^_^
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...